Pestisida Yang Dilarang Pemerintah. Pestisida yang dilarang adalah pestisida ini merupakan jenis pestisida yang dilarang untuk semua bidang penggunaan atau penggunaan pada bidang tertentu dengan tujuan melindungi kesehatan manusia dan lingkungan hidup, dan ditetapkan oleh suatu peraturan perundang-undangan. Pengertian tersebut termasuk pada jenis-jenis pestisida yang telah ditolak sejak pertama kali didaftarkan, atau dilarang berdasarkan permintaan pemilik atau berdasarkan pertimbangan lain yang dibuktikan berdasarkan data, dengan alasan melindungi kesehatan manusia dan lingkungan hidup.
Kriteria Pestisida Yang Dilarang
a. Formulasi pestisida tersebut termasuk ke dalam kelas la yang berarti sangat berbahaya sekali dan kelas lb yang berarti berbahaya sekali berdasarkan pada klasifikasi WHO.
b. Formulasi pestisida tersebut memiliki LC50 inhalasi formulasi lebih kecil dari 0,05 mg/l selama 4 jam periode pemaparan.
Berikut adalah Jenis formulasi pestisida yang mengandung bahan aktif yang dilarang
NO
|
NAMA BAHAN AKTIF
|
NO
| NAMA BAHAN AKTIF |
1
| 2, 3, 5 – T |
20
| Heptaklor |
2
| 2, 4, 5 – Triklorofenol |
21
| Kaptafol |
3
| 2, 4, 6 – Triklorofenol |
22
| Klordan |
4
| Natrium 4 – Brom - 2, 5 – diklorofenol |
23
| Klordimefon |
5
| Aldikarb |
24
| Leptofos |
6
| Aldrin |
25
| Lindan |
7
| Arsonat (MSMA) |
26
| Metoksiklor |
8
| Cyhexatin |
27
| Mevinfos |
9
| Diklorodifeniltrikloroetan (DDT) |
28
| Monosodium metam |
10
| Dibromokloropropan (DBCP) |
29
| Natrium klorat |
11
| Dielrin |
30
| Natirum tribromofenol |
12
| Diklorofenol |
31
| Paration metal |
13
| Dinoseb |
32
| Pentaklorofenol (PCP) dan garamnya |
14
| EPN |
33
| Senyawa arsen |
15
| Endrin |
34
| Senyawa merkuri |
16
| Etilen Dibromidal (EDB) |
35
| Strikhnin |
17
| Fosfor Merah |
36
| Telodrin |
18
| Halogen fenol |
37
| Toxaphene |
19
| Heksaklorida (HCH) dan isomernya |
Klasifikasi Pestisida Berdasarkan Cara Penggunaan
Klasifikasi pestisida berdasarkan pada cara penggunaannya terbagi menjadi:
a. Pestisida Untuk Penggunaan Umum
Pestisida untuk penggunaan umum merupakan produk pestisida yang dalam penggunaannya tidak memerlukan persyaratan dan alat-alat pengamanan khusus di luar yang tertera pada label.
b. Pestisida Untuk Penggunaan Terbatas
Pestisida untuk penggunaan terbatas merupakan pestisida yang dalam penggunaannya memerlukan persyaratan dan alat-alat khusus di luar yang tertera pada label.
Kriteria Pestisida Untuk Penggunaan Terbatas
a. Formulasi pestisida korosif terhadap mata (menyebabkan kerusakan permanen pada jaringan okular) atau mengakibatkan pengerutan kornea atau iritasi sampai 7 hari atau lebih.
b. Formulasi pestisida korosif terhadap kulit (menyebabkan kerusakan jaringan dalam dermis dan atau menyebabkan luka yang membekas) atau mengakibatkan iritasi berat sampai 72 jam atau lebih.
c. Apabila digunakan seperti pada label, atau menurut praktek yang biasa dilakukan, produk pestisida tersebut masih menyebabkan keracunan yang nyata secara subkronik, kronik atau tertunda bagi manusia sebagai akibat pemaparan secara tunggal dan mejemuk terhadap pestisida tersebut atau residunya.
Berikut adalah daftar pestisida terbatas di Indonesia :
NO
|
Nama Formulasi
| Nama dan Kadar Bahan Aktif |
1
| Celphide 56 PI |
aluminium fosfida: 56%
|
2
| Celphos 56 T | aluminium fosfida: 56% |
3
| Gramoxone | Parakuat diklorida: 276 g/l(setara dengan ion parakuat: 200 g/l) |
4
| Gramoxone S | parakuat diklorida: 276 g/l(setara dengan ion parakuat: 200 g/l |
5
| Herbatop 276 AS | parakuat diklorida: 276 g/l(setara dengan ion parakuat: 200 g/l) |
6
| Kovin 80 P | seng fosfida: 80% |
7
| Magtoxin 60 Pt | Magnesium fosfida: 57% |
8
| Mestagas | aluminium fosfida: 60,7% |
9
| Metabrom 98 LG | metil bromida: 98% |
10
| Mebrom 98 LG | metil bromida: 98% |
11
| Nuvan 50 EC | diklorvos: 500 g/l |
12
| Nuvantop 500 EC | diklorvos: 500 g/l |
13
| Para-col | parakuat diklorida: 248,4 g/l(setara dengan ion parakuat: 180 g/l) |
14
| Phostoxin 56 | aluminium fosfida: 56% |
15
| Phostoxin 57 P | aluminium fosfida: 57% |
16
| Sobrom 98 LG | metil bromida: 98% |
17
| Supracide 40 EC | metidation: 420 g/l |
18
| Termisidin 350 EC | endosulfan: 332,5 g/l |
Wah ternyata banyak sekali pestisida yang ada di laran oleh pemerintah.. Terimakasih ya gan atas informasinya..
ReplyDelete