Hasil pertandingan Indonesia vs Vietnam sea games 2011 skor 2 : 0. Indonesia berhasil mengalahkan tim sepak bola Vietnam dalam laga semi final sepak bola sea games ke 26 tahun 2011 di Stadion Glora Bung Karno pada 19/11 dengan skor yang lumayan bagus yaitu 2 : 0.
Tendangan bebas Patrich Wanggai menit ke-60 mengoyak jala Vietnam. Indonesia unggul 1-0. Gol ini semakin memacu semangat permainan Garuda muda. Serangan demi serangan terus dilancarkan melalui Okto dan Diego Michiels. Vietnam seperti dibabak pertama tetap menerapkan permaianan keras. Kartu kuning pun beberapa kali melayang.
Akhirnya Publik di SUGBK bersorak dan berpesta usai Titus Bonai menutup perlawanan keras Vietnam dengan golnya di menit ke-88. Indonesia menang 2-0 dan akan menghadapi Malaysia di Final, setelah sebelumnya mengalahkan Myanmar 1-0. Ayo Indonesia…!!!
Indonesia akan memainkan pertandingan final cabang sepakbola menghadapi tim Malaysia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Ini merubah rekor pertandingan Indonesia vs Vietnam sejak 1991, kedua negara sudah berhadapan sebanyak delapan kali. Indonesia menang 4 kali, sedangkan Vietnam menang 3 kali.
Berikut adalah sejarah pertemuan Indonesia vs Vietnam di SEA Games
2005 Indonesia 1-0 Vietnam
2003 Indonesia 0-1 Vietnam
2001 Indonesia 1-0 Vietnam
1999 Indonesia 0-1 Vietnam
1997 Indonesia 2-2 Vietnam
1995 Indonesia 0-1 Vietnam
1993 Indonesia 1-0 Vietnam
1991 Indonesia 1-0 Vietnam
Kata Terkait : |
indonesia vs vietnam, |
duet papua memang keren. memang betul orang-orang papua hebat dalam bermain bola, saya skrg tinggal di papua, rasanya seperti tinggal di Afrika sekaligus Brazil.
ReplyDelete