Video aksi Demo buruh di batam rusuh. Aksi unjuk rasa yang dilakukan buruh di Batam kembali rusuh hari ini. Aparat Kepolisian dan buruh kembali terlibat bentrok fisik saat berdemo di depan Kantor Wali Kota Batam di Bantam Centre.
Oktarian, salah seorang warga yang berkantor di DPRD Batam, mengatakan ribuan buruh yang akan melakukan aksi unjuk rasa langsung dihadang barikade petugas sebelum memasuki kantor Wali Kota Batam, Jumat (25/11/2011).
Entah siapa yang memulai, petugas kemudian mengejar para buruh sembari mengeluarkan tembakan peringatan dan gas air mata. Buruh lari tunggang langgang untuk menghindari kejaran petugas.
Belum diketahui apakah aksi ini mengakibatkan korban luka atau tidak. Konsentrasi buruh pun terpecah menjadi beberapa bagian. Sebagian buruh masih bertahan di kawasan Industri Batu Aji.
Hingga saat ini kondisi di depan Kantor Wali Kota Batam masih dijaga ratusan petugas keamanan. Tidak ada aktivitas berarti di kawasan Batam Centre ini.
Aksi unjuk rasa buruh ini dilakukan sejak Rabu 21 November lalu. Para buruh mendesak Pemerintah Kota Batam untuk menyetarakan Upah Minimum Kota Batam.
Karena dinilai tidak ada jawaban dari pihak pemerintah kota, para buruh terus melakukan aksi unjuk rasa. Bahkan dalam aksi demo kemarin, empat buruh dikabarkan sempat diamankan karena diduga menjadi provokator.
Tidak hanya itu, massa yang kecewa bahkan melakukan aksi bakar sejumlah pos keamanan dan pengerusakan sejumlah pos polisi di Kota Batam. Bahkan beberapa mobil dan motor juga menjadi bulan bulanan massa.
Berikut adalah video aksi kerusuhan batam yang rusuh sehingga batam menjadi mencekam.
Berikut adalah video aksi kerusuhan batam yang rusuh sehingga batam menjadi mencekam.
No comments:
Post a Comment