Sunday, September 9, 2012

Contoh Surat Pengunduran Diri ( Resign )


Contoh Surat Pengunduran Diri ( Resign). Anda merasa sudah tidak cocok lagi dengan tempat anda bekerja maka mungkin sudah saatnya anda untuk emngundurkan diri dan mencoba tempat baru bahkan profesi yang baru tapi meskipun demikian anda masih perlu mengkaji secara matang apakah keputusan mengundurkan diri tesebut sudah  tepat. Resign dari perusahaan atau organisasi akan di tuangkan dalam Surat Pengunduran Diri agar lebih sopan dan tidak ada yang tersinggung atas keputusan anda untuk mengundurkan diri.

Berikut adalah beberapa hal yang mesti anda perhatikan dalam penulisan Surat Pengunduran Diri :

1. Singkat, padat dan jelas
Surat Pengunduran Diri dengan singkat jelas dan padat, kalimat kalimat yang digunakan dalam penulisan Contoh Surat Pengunduran Diri hendaklah kaliamat yang manis dan tidak memperburuk keadaaan.

2. Ucapan terima Kasih 
Mengucapkan terima kasih kepada rekan rekan kerja yang mana secara tidak langsung membantu karir anda, hal ini akan menimbulkan perasaan yang senang bagi rekan rekan kerja anda sebelumnya dan menghilangkan pikiran negative tentang keputusan anda untuk resign.

3. Jangan mengutaran alasan pengunduran diri 
Anda juga tidak perlu mencantumkan secara detail kenapa anda memutuskan untuk mengundurkan diri.

4.  Berikan Tempo pengunduran diri
sebaiknya anda menulis Surat pengunduran Diri ini beberapa waktu sebelum benar benar berhenti total dari perusahaan, disini anda berarti memberikan kesempatan kepada rekan rekan atau pimpinan anda untuk segera mencari pengganti.

5. Tulislah Surat Pengunduran Diri ini dalam kertas putih polos dan rapi.

6. Tidak akan membongkar rahasia perusahaan
Dalam surat pengunduran diri juga sebaiknya anda mencamtukan kata bahwa anda akan menjaga semua rahasia perusahaan yang anda ketahui.

Demikian dulu hal - hal yang perlu diperhatikan dalam membuat surat Pengunduran Diri. dan sebagai bahan referensi berikut akan saya berikan beberapa Contoh Surat Pengunduran Diri.


Lamongan, 13 Juni 201
Kepada,
yth,
Dir. HRD PT…..
Di
Tempat

Dengan Hormat,
Melalui surat ini saya selaku karyawan PT……… berdasarkan Surat Kesepakatan Bersama ( SKB) tentang kekaryawanan dan Undang – Undang tenaga kerja maka saya yang bertanda tangan dibawah ini.

Nama : ………
Departemen :
Jabatan : ……..
No Karyawan :

Mengajukan pengunduran diri dari PT………………….. dengan alasan kesehatan dan keluarga…..(sebutkan alasan lain sesuai dengan kondisi anda tidak perlu terlalu detail seperti tips diatas jangan mengungkapkan kekesalan anda selama bekerja)…. Surat ini saya buat sesuai prosedur hubungan indistrial dan tanpa motivasi negatif. Saya berharap perusahaan dapat memahami kondisi saya dan memberikan hak -hak saya sesuai ketentuan yang berlaku.

Demikian surat pengunduran diri ini saya buat dengan sesungguhnya. atas bantuan dan dukungan yang telah diberikan selama ini, saya ucapkan terima kasih.

Hormat Saya,
Lamongan, 13 Juni 2012

(……………………)

Kata Kunci : contoh format surat pengunduran diri, contoh surat pengunduran diri kerja, contoh surat pengunduran diri resign, surat pengunduran diri 1, contoh surat referensi kerja, contoh surat pengunduran diri dalam bahasa inggris, contoh surat lamaran kerja, contoh surat pengunduran diri bahasa inggris

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...