Aplikasi Kalkulator Untuk
Planter. Sudah lama konsultasisawit
tidak melakukan update artikel tetapi kali ini ada sebuah aplikasi yang
sepertinya sangat berguna bagi rekan Plantrer yang berada di perkebunan kelapa
sawit yaitu sebuah aplikasi yang membantu untuk menghitung beberapa perhitungan
yang biasa digunakan rekan – rekan semuanya. Aplikasi ini bernama
PlanterCalc tampilan anatmukanya
sederhana dan berisi beberapa menu pilihan untuk perhitungan yaitu :
1. Populasi
2. Pupuk
3. Panen
4. Semprot
Jika dilihat sepertinya berisi
perhitungan yang mendasar yang biasanya dipakai untuk melakukan perhitungan di
perkebunan kelapa sawit dan konsultasi sawit merasa tertarik untuk mencoba
aplikasi tersebut.
Kalau menu kita pilih maka akan
muncul halaman baru yang meminta kita untuk mengisi baris yang sudah disediakan
berupa data-data yang diperlukan untuk perhitungan yang akan dilakukan.
Didalam menu populasi tanaman
kita diminta untuk memasukkan populasi tanaman perhektar dan saat menu hitung
di tekan akan dihasilkan jarak tanam kelapa sawit baik dalam baris dan atar
arisnya. Dari hasil percobaan konsultasi sawit memasukkan angka populasi/Ha =
136 dan dihasilkan perhitungan jarak tanam = 9,21 m dan jarak anta baris = 7,98
m. Perhitungan ini akan sangat membantu bagi para planter dan petani kelapa
sawit yang ingin menanam kelapa sawit karena cukup memasukkan populasi yang
diinginkan maka jarak tanam kelapa sawitnya segera diperoleh. Masih ada satu
tumbol lagi yaitu reset dan ketika di tekan ternyata angka kembali ke kosong
berarti untuk melakukan perhitungan berikutnya.
Masih ada 3 menu lagi yang akan
dicoba yaitu panen, pupuk dan semprot. Kali ini kita akan mencoba aplikasi menu
perhitungan panen dan terdapat tampilan seperti dibawah ini :
Kita juga diminta memasukkan
beberapa data yang diperlukan dan coba kita lakukan perhitungan :
- Janjang masak dipokok diperiksa = 20
- Pokok panen diperiksa = 100
- Jumlah pokok perHa = 130
- Luas panen (Ha) = 20
- Berat janjang rata-rata = 21
- Out Put pemanen (janjang) = 50
- Out put truk (kg) = 15000
Hasil perhitungannya adalah :
- Kerapatan panen = 20 %
- Estimasi panen = 520 janjang
- Estimasi panen = 10.920 Kg
- Kebutuhan pemanen = 10 HK
- Kebutuhan truk = 0,73 Unit
Aplikasi ini
sangat berguna untuk menghitung berapa potensi panen dan kebutuhan tenaga kerja
panen serta truk yang dibutuhkan.
Kesimpulan
aplikasi ini menarik untuk di gunakan terutama untuk menghitung jarak tanam
kelapa sawit berdasarkan populasi yang diinginkan. Silahkan klik link dibawah
ini :
Aplikasi ini
masih belum tersedia di Play Store karena mungkin masih dalam tahap
pengembangan oleh developernya.
No comments:
Post a Comment